ROVIO SIAP HADIRKAN ANGRY BIRDS VERSI INDONESIA

 
Setelah menghadirkan Angry Birds Season Moon Festival, kini Rovio juga melihat kemungkinan membuat game berkarakter burung tersebut, dengan khas Indonesia.

"Kami membuatnya (season moon festival) menjadi nyata dan sukses. Kami akan melakukan hal yang sama dengan Indonesia," ujar Peter Vesterbacka, Chief Marketing Officer Rovio, di Hotel Kempinski, Rabu (25/1/2012).

Maka jika rencana tersebut terwujud, Rovio sebagai pembesut Angry Birds akan menggandeng desainer dan developer lokal yang ideal. "Kami akan bekerjasama dengan desainer dan developer Indonesia," tambah Peter.

Selain itu, pria yang sering menggunakan jaket bergambar Angry Birds ini mengungkapkan bahwa game populer tersebut memiliki banyak penggemar di Indonesia. "Jadi saya pikir di sini sangat memiliki semangat yang bagus," kata Peter.

Bersamaan dengan hal tersebut, Nokia juga berkerjasama dengan Rovio dalam memberikan tantangan bagi para pengembang aplikasi lokal untuk berkompetisi dalam memberikan ide pembuatan Angry Birds dengan nuansa khas Indonesia.

Rovio pun tampak gembira menyambut kerjasama ini, "Pengembang aplikasi di Indonesia memiliki potensi dan talenta untuk dikembangkan," pungkas Peter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar